Sabtu, 01 April 2017

MAKALAH METEOR MATA KULIAH ILMU ALAMIAH DASAR



DAFTAR ISI

KATA PENGANTARii
DAFTAR ISIiii

BAB I PENDAHULUAN
A.    Latar Belakang1
B.     Rumusan Masalah1
C.     Tujuan1

BAB II KAJIAN TEORI
A.    Hipotesa2
B.     Landasan Teori3

BAB III PEMBAHASAN
A.    Pengertian Meteor4
B.     Pengertian Meteorit4
C.     Jenis-Jenis Meteor5
D.    Jenis- Jenis Meteorit5
E. Proses Pembentukan Meteorit6


BAB IV PENUTUP
A.    Kesimpulan7
B.     Saran7

DAFTAR PUSTAKA





BAB I
PENDAHULUAN
A. LATAR BELAKANG
     Pernahkah kita melihat Meteor? Mungkin ya, sebab jika kita pernah melihat bintang jatuh itu berarti kita melihat Meteor. Karena Meteor adalah penampakan jalur jatuhnya meteoroid ke atmosfer bumi, atau lazimnya orang menyebutnya bintang jatuh. Pancaran sinar pada meteor disebabkan oleh panas yang dihasilkan oleh tekanan pada saat meteoroid memasuki atmosfer. Meteor yang sangat terang, lebih terang daripada penampakan Planet Venus, dapat disebut sebagai bolide.
     Jika suatu meteoroid tidak habis terbakar dalam perjalanannya di atmosfer dan mencapai permukaan bumi, benda yang dihasilkan disebut meteorit. Meteor yang menabrak bumi atau objek lain dapat membentuk impact crater.

B. RUMUSAN MASALAH
Berdasarkan latar belakang diatas, maka dirumuskan beberapa masalah tentang latar belakang Meteor :
1.  Apa Pengertian Dari Meteor?
2.  Apa saja Jenis-Jenis Meteor?
3.  Bagaimana Proses Pembentukan Meteorid?
            
C. TUJUAN
Berdasarkan rumusan masalah di atas maka penulis dapat memahami tujuan dari penyusunan Makalah ini adalah :
1.  Untuk mengetahui Pengertian Meteor.
2.  Untuk mengetahui Pengertian Meteorit.
3.  Untuk mengetahui Jenis-jenis Meteor.
4.  Untuk mengetahui Jenis-jenis Meteorit.
5.  Untuk Mengetahui Bagaimana Proses Pembentukan Meteorit
BAB II
KAJIAN TEORI

A. Hipotesa
     Meteor adalah benda langit yang mengorbit dengan mengitari atau mengelilingi matahari dalam lintasan yang tidak tetap. Meteor merupakan pecahan benda baik itu dari asteroid dan komet, meteor dapat berupa serpihan batu atau besi. Meteor dapat kebumi karena tertarik pleh gravitasi bumi dimana disaat memasuki atmosfer bumi, meteor akan bergeseran dengan udara sehingga meteor akan berpijar, yang disebut dengan bintang jatuh.
Jenis-jenis meteor ada 4, yaitu:
1.   Hujan meteor orionid
Hujan orionid ini muncul tiap tahun, dan puncaknya disekitar tanggal 21 Oktober. Hujan meteor ini sangat jelas terlihat dan tampak sampai 20 meteor hijau dan kuning tiap jamnya. Orionid adalah nama cahaya meteor yang berada dilangit ditempat titik mereka berasal.
2.    Hujan meteor perseid
Meteor perseid adalah meteor yang mungkin bisa kita lihat paling jelas dan biasanya terlihat dibelahan bumi bagian utara pada saat malam dimusim panas yang hangat.
3.   Geminid meteor shower
Meteor ini bukan seperti meteor lain yang lahir dari sebuah komet, melainkan mereka berasal dari sebuah asteroid, yaitu sebuah planet oid berbatu didekat bumi yang bernama paeton 3200. Geminid pertama muncul 150 tahun yang lalu, dan semenjak itu mereka menghujani bumi secara regular tiap tahun pada pertengahan Desember.
4.    Quadrantid meteor shower
Dengan bantuan kamera khusus yang dapat menghasilkan gambar komposit yang menggabungkan eksposur singkat, para peneliti berharap dapat mengetahui darimana awalnya hujan meteor ini berasal. Karena kuatnya penampakan meteor ini, hujan meteor ini secara tentative sebagai planet kecil yang dinamakan planet 2003 EH.
Terdapat 2 pembentukanmeteorid, antara lain:
1.  Stony Meteorites (Meteorit Batuan).
2.  Stony-Iron Meteorites (Meteorit Batuan-Besi).
3.  Iron Meteorites (Meteorit Besi).

B. Teori
     Meteor adalah benda langit yang berukuran kecil dengan jumlah yang sangat banyak dan mengelilingi matahari dalam lintasan yang tak tetap. Meteor terbuat dari serpihan batu dan besi yang  terpecah dari asteroid dan komet. Meteor dapat tertarik oleh graavitasi bumi sehingga masuk ke atmosfer bumi. Saat memasuki atmosfer, meteor bergesekan dengan udara sehingga berpiar dan terlihat seperti bintang jatuh. meteor yang takhabisa terbakar di atmosfer akan jatuh di permukaan bumi dan menyebabkan lubang besar atau kawah. Meteor yang jatuh kebumi disebut meteorid. jika meteor yang jatuh berjumlah banyak, bumi akan mengalami hujan meteor seperti yang terjadi di Perancis pada tahun 1803.
     Para ilmuan meyakini bahwa sebuah meteor yang amat besar jatuh kebumi sekitar 65 juta tahun silam. Peristiwa ini menimbulkan awan debu dahsyat yang menyebabkan kepunahan dinasaurus. di Arizona (amerika serikat) terdapat kawah dengan diameter 1,2km dan memiliki kedalaman 170m yang di yakini oleh para ahli sebagai kawah yang terbentuk karena jatuhnya meteor yang memiliki diameter 80 kaki (1 kaki = 30cm ) pada 20 ribu sampai 50 tahun yang lalu.







BAB III
PEMBAHASAN

A. PENGERTIAN METEOR
          Apa yang dimaksud dengan Meteor?, Meteor adalah penampakan jalur jatuhnya meteoroid ke atmosfer bumi, atau lazimnya disebut sebagai bintang jatuh. Penampakan tersebut dikarenakan oleh panas yang dihasilkan oleh tekanan ram pada saat meteoroid memasuki atmosfer. Meteor yang pancaran sinarnya sangat terang, lebih terang daripada Planet Venus dapat juga disebut sebagai bolide.
     Jika suatu meteoroid tidak habis terbakar dalam perjalanannya di atmosfer dan mencapai permukaan bumi, benda yang dihasilkan disebut meteorit. Meteor yang menabrak bumi atau objek lain dapat membentuk impact crater.
          Hujan Meteor umumnya terjadi ketika Bumi melintasi dekat orbit sebuah komet dan melalui serpihannya. Hujan meteor merupakan fenomena astronomi yang terjadi ketika sejumlah meteor terlihat bersinar pada langit malam. Meteor ini terjadi karena adanya serpihan benda luar angkasa yang dinamakan meteoroid, yang memasuki atmosferBumi dengan kecepatan tinggi. Adapun ukurannya meteor hanya sebesar butiran pasir, dan hampir semuanya hancur sebelum mencapai permukaan Bumi. Serpihan yang mencapai permukaan Bumi disebut meteorit.

B. PENGERTIAN METEORIT
          Meteorit dapat juga disebut meteor  Meteorit adalah batu meteor yang berhasil mencapai permukaan planet Bumi. setelah menembus atmosfer bumi tetapi belum mencapai permukaan bumi. Meteor merupakan asteroid kecil dari luar angkasa yang tertarik oleh gravitasi Bumi, ketika memasuki atmosfer bumi terjadi gesekan udara di lapisan ionosfer menyebabkan meteor menjadi panas dan terbakar menimbulkan cahaya terang sehingga kadang kala disebut bintang jatuh.
     Apabila ketika batu meteor tersebut tertarik grafitasi dan jatuh ke bumi dan tidak habis di lapisan udara ionosfer maka meteor tersebut disebut Meteorit. Seperti halnya meteorit yang ada di musium geologi Bandung.
     Pada Meteorit terdapat jenis logam langka yang bisa dicampurkan dengan bahan untuk membuat sebuah senjata, contohnya keris. Kerisa yang terbuat dari bahan yang bercampur dengan meteorit biasanya ringan namun sangat kuat, penomena ini yang sangat disukai oleh para pembuat senjata atau Empu.

C. JENIS-JENIS METEOR
Meteor dapat digolongkan menjadi tiga jenis, antara lain :
     1. Meteorit Asteroida/keplanetan:
     Asteroida adalah planet kecil/minor dengan ukuran hanya beberapa km, paling banyak dijumpai antara orbit mars dan jupiter Terjadinya tidak memiliki pola periode tertentu, Meteor ini berasal dari pecahan asteroida, orbit elips dengan periode pendek. Jika benda-benda kecil ini terjebak masuk dalam atmosfer bumi, maka benda tersebut akan terbakar (karena bergesekan dengan atmosfir) dan memunculkan fenomena meteor.
    
     2. Meteorit Parabolis:
     Benda kecil yang asal mulanya belum diketahui, tetapi masuk anggota tata surya. Orbitnya mungkin terganggu oleh planet lain, sehingga masuk dalam atmosfir bumi, terbakar dan jadilah fenomena meteor.

     3. Meteorit Kekometan:
     Umumnya jumlah meteorida yang begitu banyak Meteor jenis ini Berasal dari hancuran komet dengan orbit elips yang sangat pipih dan sering berimpit dengan orbit bekas komet tertentu. Bila bumi memotong orbit kelompok meteorit ini akan terjadi hujan meteor.
D. JENIS-JENIS METEORIT
a.    Kelompok falls :
Kelompok meteorit yang terlihat jatuh dan ditemukan di bumi sesaat setelah kejatuhannya di permukaan Bumi.
b.   Kelompok finds :
Kelompok meteorit yang telah jatuh dan ditemukan di Bumi. Puluhan, ratusan bahkan ribuan tahun lalu.
E. PROSES PEMBENTUKAN METEORIT
Meteorit sendiri dibagi atas 3 kelas:
     1. Stony Meteorites (Meteorit Batuan)
Ada dua tipe utama dari stony meteorite:
a)    Chondrites:
     Meteorittipe ini mengandung senyawa carbon, air, dan materi volatil lainnya dan memiliki warna yang agak gelap.
b)   BAchondrites:Meteorit
     tipe ini tidak mengandung logam atau sulfida logam dan penampakannya juga mirip dengan batuan di permukaan bulan dan planet kebumian.
     2. Stony-Iron Meteorites (Meteorit Batuan-Besi)
          Meteorit jenis ini mengandung batuan dan besi dalam perbandingan yang hampir sama meteorit jenis ini adalah mereka terbentuk pada daerah pertemuan objek padat yang dingin. Pada daerah ini terdapat juga pemisahan antara logam dengan kerapatan tinggi dan batuan yang memiliki kerapatan lebih rendah.
3. Iron Meteorites (Meteorit Besi)
          Sebagian besar meteorit jenis ini terdiri dari campuran besi dan nikel yang berada dalam keadaan cair.
     Pada keadaan normal, fenomena meteor bukanlah barang yang menakutkan, justru seringkali ditunggu-tunggu orang karena keindahannya. Langit menjadi tampak indah dan dinamis terutama ketika sedang terjadi hujan meteor.
     Meteorida merupakan benda-benda kecil yang mengelilingi matahari, keberadaannya baru diketahui ketika benda tersebut memasuki atmosfir bumi dan memanas karena gesekan. Uap bercahaya yang dihasilkan nampak seperti bintang yang bergerak (jatuh) di langit, gejala inilah yang kemudian dikenal sebagai fenomena meteor. Jadi meteor lebih merupakan peristiwa, bukan benda. Tepatnya peristiwa terbakarnya batu-batu dari langit akibat gesekan dengan molekul atmosfer.


BAB III
PENUTUP

A.  KESIMPULAN
     Meteor adalah benda langit yang masuk ke dalam $ilayah atmosfer bumi yang mengakibatkan terjadinya gesekan  permukaan meteor dengan udara dalam kecepatan tinggi. Akibat adanya gesekan yang yang tepat tersebut menimbulkan pijaran api dan cahaya yang dari kejauhan kita melihatnya seperti bintang jatuh.Meteor adalah penampakan jalur jatuhnya meteoroid ke atmosfer bumi, lazim disebut sebagai bintang jatuh.Penampakan tersebut disebabkan oleh panas yang dihasilkan oleh tekanan ram pada saat meteoroid memasuki atmosfer. Meteor yang sangat terang, lebih terang daripada penampakan planet venus, dapat disebut sebagai bolide. Jikasuatu meteoroid tidak habis terbakar dalam perjalanannya di atmosfer dan mencapai  permukaan bumi, benda yang dihasilkan disebut meteorit. Meteor yang menabrak bumi atau objek lain dapat membentuk impartrater.

B.  SARAN
     Dengan adanya makalah ini mari kita sadari betapa pentingnya alam semesta ini, saran kami semoga saudara- saudari mau ikut ambil adil dan mau memperluas pemahaman nya tentang alam semesta







DAFTAR PUSTAKA

http://www.artikelsiana.com/2015/03/pengertian-meteor-definisi-bentuk-pengertian.html#
http://rahmatylianto.blogspot.co.id/2013/02/jenis-jenis-meteor.html
http://mysolarplanets.blogspot.co.id/2015/02/pengertian-meteoroid-meteor-meteorit.html
https://brainly.co.id/tugas/4712053
http://kliksma.com/2014/11/asal-usul-meteor-asteroid-dan-komet.html















 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar